EMAK INGIN NAIK HAJI


JUDUL: EMAK INGIN NAIK HAJI
SUTRADARA: ADITYA GUMAY
TAHUN: 2009
DURASI: 80 menit

Diantara sekian banyak film religi akhir-akhir ini, terutama yang bertemakan Islam, film Emak Ingin Naik Haji termasuk yang mendapat respon baik dari banyak kalangan. Film yang disutradarai Aditya Gumay ini menampilkan perjuangan seorang ibu, dibantu putranya, untuk berangkat menunaikan ibadah haji ke Mekkah.

Sang ibu, diperankan aktris kawakan Aty Kanser, dengan luar biasa mampu memerankan seorang ibu yang cerdas, arif, tulus dan ikhlas dalam mengalami cobaan dan lika-liku hidup. Penampilannya yang nyaris sempurna mampu menyentuh sanubari penonton dan wajar saja jika nyaris setiap penonton menitikkan air mata. Putranya diperankan oleh Reza Rahardian, seorang pelukis dan duda ditinggal istrinya karena alasan ekonomi, sempat tergoda untuk melakukan pencurian kepada sahabat keluarga karena ingin membantu ibunya pergi haji dan anaknya yang harus segera dioperasi karena penyakitnya. Mereka tinggal di perkampungan nelayan pinggir kota Jakarta. Pengambilan gambar lingkungan ini memberikan atmosfir tersendiri, terutama banyak film Indonesia lebih senang menampilkan lingkungan mewah.

Emak Ingin Naik Haji juga menampilkan sisi lain dalam beberapa keluarga. Didi Petet memerankan seorang pengusaha kapal ikan yang sukses, sekeluarga sholeh dan hampir tiap tahun pergi umrah atau haji, namun dengan mudah membatalkan niat pergi karena saudaranya yang seorang artis batal berangkat. Rupanya mereka semangat berangkat karena berada dalam rombongan artis. Potret lain terlihat dari seorang calon walikota yang akan pergi haji demi status. Gelar haji diyakini dapat mendongkrak popularitasnya meraih suara pemilihan terbanyak.

Lantas apa kaitan ketiga keluarga yang akan berangkat haji dengan niat berbeda? Selama pertunjukan ada beberapa lika-liku yang membuat penonton tidak mudah menebak proses film. Akhir film bisa ditebak bahwa Allah SWT akan memberi jalan sang ibu berangkat ke Mekkah. Tapi bagaimana dengan prosesnya? Tahap inilah yang menarik untuk diikuti dan dijamin penonton akan terharu. Terutama bagi mereka yang merasakan pernah dibantu Allah SWT melalui jalan tak terduga.

Komentar

Postingan Populer